Parit Malintang, (PEWARTAINVESTIGASI) Bupati Kabupaten Padang Pariaman, Propinsi Sumatra Barat, Suhatri Bur secara langsung memberikan bonus kepada Alya Nayla, Atlet Karate Padang Pariaman yang berhasil meraih medali emas cabang olahraga karate putri pada ajang O2SN Tingkat Provinsi Sumatera Barat yang dilaksanakan bulan Agustus 2023 lalu.
Bonus yang berjumlah Rp3.000.000,- tersebut, diserahkan pada Rabu 13/9/2024 bertempat di ruang kerja Bupati di Kawasan IKK di Parit Malintang, Kecamatan Enam Lingkung.
Dalam pemberian bonus itu diterima langsung oleh Alya Nayla yang didampingi orang tuanya, Ayah Junaidi dan Ibu Almadora Nengsih.
Bupati Suhatri Bur yang pernah Wabup, menyatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman selalu memberikan perlakuan yang sama atas prestasi putra daerah. Ditegaskan, seluruh kontingen yang mampu meraih prestasi juara dalam ajang apapun akan diberikan reward.
“Tapi jangan dilihat jumlahnya, nilai dari semangat dan kepeduliannya bahwa Bupati dan jajaran sangat menghargai prestasi dari para generasinya,” ungkap Suhatri Bur yang didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan H. Anwar.
Atas prestasi Alya, Bupati Suhatri Bur memberikan selamat dan sangat mengapresiasi. Dia berpesan, tingkatkan kemampuan dan raih prestasi lebih untuk dapat mengharumkan nama Padang Pariaman di tingkat yang lebih tinggi.
“Apalagi nantinya akan bertanding ditingkat nasional. Setelah ini tentu Alya akan mewakili Sumatera Barat pada O2SN tingkat nasional, artinya kemampuan yang harus ditingkatkan dengan rajin latihan. Karena tentu akan lebih kompetitif dari ajang sebelumnya,” nasehat Suhatri Bur menyemangati.
Pesan khusus Bupati Suhatri Bur kepada Alya, agar juga meraih prestasi ukhrawi. Katanya, disamping sebagai atlet yang berprestasi, prestasi di sekolah juga perlu ditingkatkan. Apalagi katanya, selaku orang yang beragama, ibadah itu wajib dan harus diutamakan.
“Rajin belajar, jaga ibadah, dan jangan terpengaruh pada dunia pacaran yang ujung-ujungnya akan menghambat prestasi dan cita-cita kita,” tutupnya.
Junaidi bersama istrinya mengucapkan terimakasih kasih atas support yang diberikan Bupati Suhatri Bur pada anaknya. Dia mengaku, dua anaknya sebelum Alya juga atlet karate yang berprestasi, bahkan katanya sang kakak pernah meraih juara tiga tingkat nasional.
“Alya baru sekarang dapat bertemu dengan Pak Bupati, bahkan juga terima bonus. Rasanya sangat istimewa, terima kasih pak,” ungkap sang Ibu Almadora Nengsih.
Ikut hadir mendampingi Kabid Pembina SMP di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Vebi Deswanto bersama Kasi Kurikulum SMP Arman.
Diketahui, Alya Nayla adalah siswi Kelas IX SMPN 1 Batang Anai. Dia tinggal di Komplek Palapa Saiyo,Nagari Sungai Buluh Selatan Kecamatan Batang Anai Kabupaten Padang Pariaman.
Alya Nayla bersama atlet lainnya, akan mewakili Provinsi Sumatera Barat pada ajang O2SN Tingkat Nasional, yang dilaksanakan tanggal 18-24 September 2023 mendatang. ( NNL).