Makassar, (Pewartainvestigasi) 23/12/2023 Dewan Pimpinan Pusat ( DPP ) Badan Advokasi Investigasi Hak Asasi Manusia Republik Indonesia ( BAIN HAM RI ) mempercayakan kepada Saudara Jumardin,SH.,M.H, C.L.E Tokoh Pemuda Wajo yang juga aktifis mahasiswa memimpin DPD BAIN HAM RI kabupaten Wajo Sulawesi Selatan.
Jumardin ,SH.,M.H,C.L.E telah resmi memimpin DPD BAIN HAM RI Kabupaten Wajo setelah menerima Surat Keputusan ( SK ) yang di serahkan oleh Mursida,SH selaku Ketua DPP BAIN HAM RI dan disaksikan langsung oleh Djaya Jumain,SKM,SH,LL.M yang juga salah satu Ketua DPP BAIN HAM RI di Kantor DPP BAIN HAM RI di Citraland Hertasning Makassar-Gowa.
Jumardin ,SH.,M.H,C.L.E mengatakan menerima amanah dan jug menerima tantangan baru dari Ketua Umum DPP BAIN HAM RI, DR.Muhammad Nur,SH,MH untuk membentuk Klinik Hukum dengan beranggotakan 5-10 orang di seluruh Desa dan Kelurahan.
Lanjut Jumardin dalam waktu dekat akan melakukan pendidikan hukum BAIN HAM RI sebagai peningkatan SDM BAIN HAM RI di Kabupaten Wajo dengan gelar non akademik dengan gelar C.L.E.
Selain Ketua DPD BAIN HAM RI Kabupaten Wajo menerima SK, beberapa Kabupaten Kota atau DPD BAIN HAM RI serta DPW BAIN HAM RI juga menerima Surat Keputusan dengan jumlah pengurus kurang lebih 150 Orang
(Rushan).